Rabu, 11 Desember 2013

Spesifikasi dan harga civic



 
Eksterior
Dari luar, sedan 4 pintu dari Honda ini terlihat cukup atraktif. Ini berkat design lampu utama proyektor HID, grille depan dengan aksen krom, bumper depan yang sporty, lampu kabut depan yang dikelilingi krom, kaca spion krom elektrik yang bisa dilipat hanya dengan menekan tombol serta dilengkapi indikator belok, gagang pintu krom, serta velg 17” membuat mobil ini terlihat mewah.


Interior
Design interior mobil sedan jepang ini terlihat cukup modern serta sedikit futuristik dengan design dashboard serta konsol tengah yang bertujuan untuk memudahkan pengemudi. Oleh karena itu terdapat panel instrumen yang mudah dibaca, panel i-mid, fitur smart key, tombol sekali sentuh untuk menyalakan mesin mobil, kursi yang bisa diatur ke 8 posisi, serta kontrol audio i-mid pada lingkar kemudi menjanjikan kenyamanan berkendara untuk pengemudi.
Di segi lain, untuk kenyamanan penumpang, terdapat unit pendingin otomatis yang efektif serta bagian kabin yang lega berkat bentuk lantai kabin yang rata dan sisi belakang kursi depan yang dibuat mengikuti lekuk kaki penumpang. Intinya desain mobil baru ini sudah dirancang oleh para ahli demi meningkatkan kenyamanan penumpang maupun pengemudi ketika berada di dalam mobil. Bahkan hingga berjam jam ketika menempun perjalanan dengan jarak yang cukup jauh.
Fitur lain yang juga cukup menarik yaitu mode econ dengan eco assist untuk menghemat pemakaian bbm dan mengeluarkan emisi gas buang yang lebih ramah lingkungan.
Mesin
Mesin Honda Civic 2012 ini dilengkapi dengan 2 pilihan mesin. Pilihan pertama yaitu mesin i-vtec sohc 1.800 cc berdaya maksimum 141 ps pada 6. 500 rpm dengan torsi 17,7 kg/m pada 4.300 rpm. Pilihan yang kedua yaitu mesin i-vtec sohc 2.000 cc berdaya maksimum 155 ps pada 6.500 rpm dengan torsi 19,4 kg/m pada 4.300 rpm.
Harga All New Honda Civic 2013 Baru
All New Civic 2013 1.8 i-VTEC A/T
354.0
Juta

All New Civic 2013 1.8 i-VTEC M/T
341.0
Juta

All New Civic 2013 2.0 i-VTEC A/T
406.0
Juta
Keselamatan
Untuk keamanan serta keselamatan berkendara, Honda Civic 2012 ada dengan EPS + VSA yang adaptif pada arah pergerakan lingkar kemudi, g-con + ACTM, sapu kaca depan yang bergerak ke arah berlawanan, ABS, EBD, BA, kantung udara SRS ganda, sistem perlindungan pejalan kaki, immobilizer, alarm dan keyless entry dengan jack knife key (1.800 cc) atau smart key (2.000 cc).


0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by venny prasetyo | Bloggerized by Andrey collections